POLISI BINA PELAJAR JADI PELOPOR TERTIB BERKENDARA
Bangka Barat, (Antara) - Kepolisian Resor Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung, terus membina pelajar mulai dari tingkat sekolah dasar hingga sekolah menengah atas menjadi pelopor tertib berkendara untuk menekan kecelakaan di daerah itu.
"Tingkat kecelakaan di jalan raya terus meningkat, untuk menekan jumlah kasus tersebut kami upayakan masyarakat terutama para pelajar agar lebih paham pentingnya mematuhi peraturan berlalu-lintas," ujar Kapolres Bangka Barat AKBP Djoko Purnomo melalui Kasat Lantas AKP Adnan Wahyu Kashogi di Muntok, Senin.
Dalam upaya meminimalkan kasus kecelakaan di jalan raya itu, kata dia, Polres Bangka Barat melalui Satlantas terus mengintensifkan penyuluhan ke sekolah-sekolah mulai dari tingkat taman kanak-kanak hingga sekolah menengah tingkat atas.
Ia mencontohkan, upaya tersebut seperti yang tercermin dalam pendidikan masyarakrt yang dilakukan jajaran Polisi Satlantas pada Senin (9/9) yang melakukan penyuluhan dan sosialisasi berlalu-lintas di SMA Negeri I Kelapa dan SMP Negeri I Kelapa.
Dalam kegiatan yang dihadiri para siswa-siswi dan para guru pendamping dua sekolah tersebut, pihaknya menjelaskan tentang pentingnya mematuhi peraturan berlalu-lintas seperti memakai helm, melengkapi komponen kendaraan, serta tidak kebut-kebutan di jalan raya.
"Selain itu kami juga mengajarkan mengenai gerakan-gerakan pengaturan lalu-lintas dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan para pelajar," kata dia.
Sebagai penutup kegiatan, pihaknya memberikan semangat kepada para pelajar dan guru di dua sekolah itu agar bisa menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.N 1 Kelapa.
Kapolres menerangkan, pendidikan masyarakat tersebut merupakan upaya pembinaan yang dimulai dari usia muda, khususnya kepada para pelajar SMA dan SMP yang rawan serta masih labil dalam berlalu lintas.
"Pendidikan masyarakat ini juga sebagai suatu upaya pencegahan dalam meminimalkan angka kecelakaan lalu-lintas yang cukup sering terjadi akhir-akhir ini," katanya.
Selain memberikan pendidikan tertib berlalu lintas, kata dia, pada kesempatan itu pihaknya juga memasang sebanyak 16 buah papan himbauan kepada para pengguna jalan agar lebih hati-hati dan waspada dalam berkendara di sejumlah simpang jalan di daerah itu.
"Papan imbauan tersebut kami pasang di persimpangan-persimpangan serta jalan-jalan yang rawan kecelakaan di wilayah Bangka Barat, semoga dengan diadakannya kegiatan semacam ini, dapat menumbuhkan rasa taat dalam berlalu lintas serta dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas seminimal mungkin," kata dia.
0 komentar:
Posting Komentar